Rabu, 15 Agustus 2012

Ayo, berpartisipasi menuangkan artikel di blog ini!

Ayo, berpartisipasi menuangkan artikel di blog ini! Jika Anda suka menulis, tapi malas nge-blog, dan ingin tulisan Anda dibaca oleh ribuan penggemar Forum Facebookers Peduli Kota Samarinda, silakan kirimkan tulisan Anda dengan tema bebas, asalkan berhubungan dengan Kota Samarinda, bukan merupakan karya orang lain, dan tidak mengandung unsur promosional. Kirimkan tulisan/artikel Anda di surel/email pedulikotasamarinda@gmail.com beserta profil atau data diri Anda seperlunya.

Contoh:
"Penggunaan Bahasa Dayak di Keseharian Warga Kota Samarinda"
oleh: Hasan Apuy (20), mahasiswa xxxx, aktivis <----data diri di samping merupakan contoh data diri seperlunya, data diri lengkap juga boleh dan diperkenankan

Bagi Anda yang mengirimkan tulisan terkait Kota Samarinda secara intensif dan sebanyak mungkin, maka Anda akan berkesempatan untuk menjadi pengurus blog dan fanpage Facebook "Peduli Kota Samarinda", setelah sebelumnya melakukan kopi darat dengan salah satu pengurus untuk perkenalan dan diskusi kecil.

Salam Peduli dan Sukarela!

Selasa, 14 Agustus 2012

Postingan Pertama

Selamat datang di postingan pertama oleh "Forum Peduli Kota Samarinda". Ya, ini adalah tulisan pertama yang dibuat oleh admin sebagai wujud atas sebuah gagasan untuk membuat blog kolaborasi antara tulisan yang dibuat oleh admin maupun oleh penulis lain, yakni Anda.

Blog biasanya identik dengan individualistis, namun di blog ini admin berusaha agar tidak menulis sendiri mengenai uneg-unegnya terhadap Kota Samarinda, kota kebesaran admin, tapi juga warga Samarinda lain yang ingin menulis uneg-unegnya dalam bentuk tulisan, sehingga dinamakan blog kolaborasi.

Selamat datang di blog Forum Peduli Kota Samarinda! (FPKS) Kirimkan pertanyaan dan saran Anda di pedulikotasamarinda@gmail.com (FPKS) Sesosok mayat mengambang di tepi Sungai Karang Mumus Jl. AM Sangaji Gang 9 pada Minggu (27/3) pagi (FPKS) 27 rumah hangus terbakar di Jl. Cipto Mangunkusumo RT 12 Kel. Harapan Baru, Loa Janan Ilir (27/3) pada pukul 02.00 WITA (FPKS) Angin kencang memporak-porandakan Samarinda pada Sabtu (26/3) siang